ANALISIS PORTOFOLIO RESAMPLED EFFICIENT FRONTIER BERDASARKAN OPTIMASI MEAN-VARIANCE
Abdurakhman Abdurakhman(1*)
(1) 
(*) Corresponding Author
Abstract
Keputusan alokasi asset yang tepat pada investasi portofolio dapat memaksimalkan keuntungan dan atau meminimalkan risiko. Metode yang sering dipakai dalam optimasi portofolio adalah metode Mean-Variance Markowitz. Dalam prakteknya, metode ini mempunyai kelemahan tidak terlalu stabil. Sedikit perubahan dalam estimasi parameter input menyebabkan perubahan besar pada komposisi portofolio. Untuk itu dikembangkan metode optimasi portofolio yang dapat mengatasi ketidakstabilan metode Mean-Variance dengan memperbanyak input. Salah satu caranya adalah menggunakan Optimasi Resample Efficient Frontier (REF) dengan memanfaatkan metode Monte Carlo. Paper ini menampilkan analisis performance hasil investasi pada portofolio menggunakan dua metode optimasi REF dan Mean-Variance Efficient Portfolio (MVEP). Hasil uji empiris menunjukkan dua keunggulan metode REF dibandingkan MVEP. Metode REF sangat jarang memberikan strategi short sell dan nilai rata-rata Sharpe rasio yang lebih baik dibandingkan dengan MVEP terutama pada tingkat resiko minimal.
Kata kunci : Optimasi Portofolio, Mean-Variance, Resampling, Monte Carlo.
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract views : 2769 | views : 3521Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN 0215-9309 (Print)
Jumlah kunjungan : View my Stat.