Journal History

Jurnal Demo dimulai dari terbentuknya Biro Penerbitan DSSDI UGM, berdasarkan Surat Keputusan Direktur DSSDI UGM Nomor 573/H-IX/74 tanggal 1 Juni 1974. Biro Penerbitan ini dibentuk dengan tujuan menyelenggarakan sendiri segala penerbitan dan percetakan untuk kepentingan DSSDI UGM, agar tidak tergantung pada badan penerbit lain, serta membantu menyebarluaskan karya-karya ilmiah, khususnya dalam bidang ilmu teknologi informasi dan komunikasi. Kegiatan Biro penerbitan meliputi:

  1. Menyelenggarakan segala penerbitan dan percetakan untuk kepentingan DSSDI UGM;
  2. Menyebarluaskan ilmu pengetahuan, terutama ilmu hukum, dengan jalan penerbitan karya-karya ilmiah para dosen/asisten/alumni DSSDI UGM, laporan penelitian, disertasi, dan lain sebagainya;
  3. Pelayanan umum dalam bidang penerbitan dan percetakan.

Kemudian berdasarkan putusan rapat internal tanggal 8 Desember 1975, kegiatan Biro Penerbitan DSSDI UGM, dipusatkan pada penerbitan jurnal ilmiah di bidang teknologi dan komunikasi yang diberi nama “Jurnal Demo.”

Jurnal Demo UGM diterbitkan untuk kalangan sendiri dan pihak-pihak lain yang berkepentingan, serta untuk masyarakat pada umumnya dalam rangka mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.