Pasar Keroncong Kotagede 2017: Sebuah Kajian Event
Dedi Novaldi(1*)
(1) Pengkajian Seni Pertunjukan dan Seni Rupa Universitas Gadjah Mada
(*) Corresponding Author
Abstract
Pasar Keroncong Kotagede sebagai event musik keroncong tahunan yang telah diselenggarakan sebanyak tiga kali di Kotagede, Yogyakarta, turut mengambil peran dalam upaya menstimulus popularitas musik keroncong. Masyarakat, penyelenggara dan media kerap menyebut event ini dengan istilah festival musik. Istilah tersebut perlu diidentifikasi. Penelitian ini akan menelusuri tentang Pasar Keroncong Kotagede 2017 bila ditinjau dari perspektif event theories akan termasuk dalam kategori event apa? Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan perspektif event studies. Telaah kepustakaan dan wawancara merupakan cara pengumpulan data selain dari pengamatan langsung atas proses dan peristiwa yang sedang berlangsung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengenali bentuk event dari Pasar Keroncong Kotagede. Temuan dari penelitian ini mengetahui bahwa event Pasar Keroncong Kotagede adalah suatu event festival berdasarkan kategori dan karakternya dalam perspektif kajian event.
Kata Kunci: Event, Festival, Keroncong, Pasar Keroncong Kotagede
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.22146/jksks.48293
Article Metrics
Abstract views : 1684 | views : 2827Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Jurnal Kajian Seni
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.