Instagram Live (IG Live) sebagai Sarana Sosialisasi Layanan Pustaka Perpustakaan Universitas Gadjah Mada di Masa Pandemi Covid-19

  • Sarwono Perpustakaan Universitas Gadjah Mada
  • Maryono Perpustakaan Universitas Gadjah Mada
  • Janu Saptari Perpustakaan Universitas Gadjah Mada
Kata Kunci: Instagram Live (IG Live), pandemi Covid-19, sosialisasi layanan pustaka, Perpustakaan UGM

Abstrak

Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan Instagram Live (IG Live) sebagai sarana sosialisasi layanan pustaka Perpustakaan Universitas Gadjah Mada (Perpustakaan UGM) masa pandemi Covid-19. Salah satu tugas dan fungsi perpustakaan adalah melakukan sosialisasi layanan pustaka, bertujuan untuk memberikan informasi kepada pemustaka terkait pelayanan perpustakaan. Sosialisasi layanan pustaka Perpustakaan UGM biasa dilakukan melalui program literasi atau pendidikan perpustakaan dimana pemustaka hadir dalam kelas terjadwal. Pada masa pandemi Covid-19 berlaku pembatasan sosial dan fisik (social and physical distancing) sehingga sosialisasi dikemas dengan menggunakan media sosial. Salah satu platform media sosial yang populer digunakan adalah IG Live. Artikel ini menganalisis IG Live sebagai sarana sosialisasi layanan pustaka Perpustakaan UGM di masa Pandemi. Bentuk deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan, partisipasi langsung, dan studi dokumen digunakan untuk menggambarkan fenomena penelitian. Hasil analisis menunjukkan bahwa informasi yang disampaikan dalam sosialisasi layanan pustaka Perpustakaan UGM, meliputi: 1) kesehatan dan keamanan; 2) fasilitas dan layanan; 3) prosedur layanan sirkulasi; 4) akses koleksi; dan 5) alamat email atau nomor kontak layanan. Berbagai fitur menarik dan interaktif dalam IG Live dapat dijadikan sebagai pertimbangan untuk memanfaatkan sarana tersebut sebagai sosialisasi berbagai kegiatan perpustakaan.

Diterbitkan
2023-11-21
Bagaimana cara mengutip
Sarwono, Maryono, & Saptari, J. (2023). Instagram Live (IG Live) sebagai Sarana Sosialisasi Layanan Pustaka Perpustakaan Universitas Gadjah Mada di Masa Pandemi Covid-19. Media Informasi, 32(2), 135-145. https://doi.org/10.22146/mi.v32i2.10159
Bagian
Articles