Lewati ke menu navigasi utama Lewati ke konten utama Lewati ke footer situs

Artikel penelitian

Vol 7 No 1 (2013): Volume 7, Number 1, 2013

Modifikasi mekanisme koufopanos pada kinetika reaksi pirolisis ampas tebu (bagasse)

DOI
https://doi.org/10.22146/jrekpros.4941
Telah diserahkan
November 14, 2023
Diterbitkan
Juni 30, 2013

Abstrak

Ampas tebu merupakan produk samping dari ekstraksi gula. Ampas tebu yang dihasilkan di pabrik gula sekitar 13% dari tebu yang digiling. Tujuan penelitian ini adalah menentukan energi aktivasi dan pre-exponential factor pada persamaan kinetika reaksi pirolisis ampas tebu.
Pirolisis dilakukan dalam reaktor yang terbuat dari pipa besi jenis 5737 dengan diameter 7,62 cm dan panjang 37 cm. Reaktor ini dimasukkan ke dalam furnace yang berdiameter 15,24 cm dan panjang 40 cm. Seratus lima puluh gram ampas tebu dimasukkan ke dalam reaktor tanpa kehadiran oksigen pada tekanan atmosferis. Pirolisis dilakukan pada berbagai ukuran bahan, yakni: (-20+25), (-25+30), (-30+35), (-35+40), -40 mesh dengan kecepatan pemanasan bervariasi 100, 105, 115, dan 120 volt.
Modifikasi mekanisme Koufopanos terdiri dari 4 tahap reaksi, yaitu: bahan baku bereaksi menjadi intermediate dan intermediate bereaksi menjadi gas, cair, dan padatan. Berdasarkan data eksperimen, diperoleh data parameter kinetika reaksi overall rata-rata E1, E2, E3, dan E4 masing-masing sebesar 8.750,48; 2.350,7;11.080,97; dan 6.625,49 J/mol, dengan pre-exponential factor yang bersesuaian A1, A2, A3, dan A4 sebesar 9,20x10-3; 2,13x10-2; 1,67; dan 2,31 detik pada variasi diameter partikel dan kecepatan pemanasan.

Referensi

  1. Badan Pusat Statistik, 1999-2007. Statistik Indonesia 1999-2007 Jakarta.
  2. Basu, P., 2010. Biomassa Gasification and Pyrolysis Practical Design and Theory. Elsevier,
  3. Blasi, C. D., 1998. Comparison of Semi-Global Mechanisms for Primary Pyrolysis of Lignocellulosic Fuels, J. Anal. Appl. Pyrolysis 47, 43-64.
  4. Blasi, C. D., 2000. Modelling The Fast Pyrolysis of Cellulosic Particles in Fluid-Bed Reactors, Chemical Engineering Science 55, 5999-6013.
  5. Guo, J., Lua, A.C., 2001. Kinetic Study on Pyrolytic Process of Oil-palm Solid Waste Using Two-Step Consecutive Reaction Model, Biomass and Bioenergy 20, 223-233.
  6. Istianah, 1999. Laporan Kerja Praktek di Pabrik Gula Sragi Pekalongan, Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta, Surakarta.
  7. Koufopanos, C.A., Maschio, G., Lucchesi, A., 1989. Kinetic Modelling of the Pyrolysis of Biomass and Biomass Components, The Canadian Journal of Chemical Engineering 67, 75-84.