Penggambaran Indonesia Tahun 1954 Dalam Travelog Șuwarun Min al-Sẖarq; Fī Indūnīsiyā Karya Ali Al-Țanțāwī: Analisis Sastra Perjalanan Carl Thompson

  • Hasbiallah Alwi Universitas Gadjah Mada

Abstract

Șuwarun min al-Sẖarq; fī Indūnīsiyā merupakan sebuah karya catatan perjalanan yang dilaksanakan oleh salah satu sastrawan Arab, Ali Al-Țanțāwī pada kisaran waktu antara tahun 1953-1954. Dalam karya tersebut, Al-Țanțāwī sebagai tokoh utama melakukan perjalanan ke beberapa negara di antaranya Irak, Pakistan, Bangladesh, Malaysia, Singapura dan Indonesia. Dalam karya tersebut, Al-Țanțāwī lebih fokus kepada penggambarannya terhadap Indonesia khususnya pulau Jawa. Penelitian ini bertujuan mengelaborasi penggambaran dunia Indonesia dalam catatan perjalanan tersebut. Penggambaran dunia dalam penelitian dipaparkan dengan teori Sastra Perjalanan Carl Thompson, serta didukung dengan metode penelitian kualitatif deskriptif. Selain itu, juga akan dikaji bagaimana nilai objektifitas dan subjektifitas Al-Țanțāwī dalam penggambaran Indonesia pada tahun 1954. Berdasarkan analisis yang dilakukan, penggambaran dunia dalam karya ini cenderung bersifat objektif, karena Ali Al-Țanțāwī selaku narator menggambarkan Indonesia sesuai dengan realita dan fakta yang ada, mulai dari letak geografis, cuaca, suasana kota, keindahan dan kekayaan alam, hingga problematika yang dihadapi. Selain itu, masyarakat Indonesia menurut Ali Al-Țanțāwī memiliki karakter yang halus dan sensitif, berfikiran kritis dan produktif, serta mempunyai keberanian dan nasionalisme yang tinggi.

References

Chang, William. (2014). Metodologi Penulisan Ilmiah. Jakarta: Erlangga

Husain, Husni Mahmud. (1983). Adabu al-Riḥlati ‘Inda al-‘Arabi. Beirut: Dār al-Andalusi

Pradopo, Rahmat Djoko. 1995. Beberapa Teori Sastra, Metode Kritik, dan Penerapannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Putri, Hermawati. (2022). Perjalanan Sastrawan Arab di Indonesia dalam Novel Rihlatu Jawa Al-Jamilah, Karya Sholeh bin Ali Al-Hamid. Thesis. Magister Sastra. Fakultas Ilmu Budaya. Universitas Gadjah Mada. Tidak diterbitkan.

Sangidu. (2004). Penelitian Sastra: Pendekatan, Teori, Metode, Teknik dan Kiat. Cetakan ketiga. Yogyakarta: Seksi Penerbitan Sastra Asia Barat Fakultas Ilmu Budaya UGM.

Sudaryanto. (2015). Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press

Al-Țanțāwī, Ali. (1992). Șuwarun min al-Sẖarq; fī Indūnīsiyā. Jeddah: Dār al-Manārah.

Thompson, Carl. (2011). Travel Writing: The New Critical Idiom. New York: Routledge

Zimam, Nashirat. (2001). Agenda dan Tipologi Sikap Timur dalam Novel Ușfur min al-Sharq. Thesis. Magister Sastra. Fakultas Ilmu Budaya. Universitas Gadjah Mada. Tidak diterbitkan.

Windayanto, Riqko. (2022). Di Bawah Langit Tak Berbintang Karya Utuy Tatang Sontani: Tinjauan Sastra Perjalanan Carl Thompson. Jurnal Atavisme, 25 (2), 2022, 93-111.

Fahmilda, Yacub. (2021). Kajian Sastra Perjalanan dalam Hikayat Kisah Pelayaran Abdullah ke Mekah Karya Abdullah Bin Abdul Kadir Munsyi. Jurnal LITE, Volume 17 Nomor 1, Maret 2021.

Rifianty, Rizky. (2019). Pola Penggambaran Dunia Dan Agenda Perjalanan Dalam Hikayat Indraputra: Kajian Sastra Perjalanan Carl Thompson. Skripsi. S1 Bahasa dan Sastra Indonesia. Universitas Gadjah Mada. Tidak diterbitkan.

C.R.W, Putra. (2018). Penggambaran Dunia dalam Sastra Exil: Kumpulan Cerpen Kera di Kepala karya Soeprijadi Tomodiharjo sebagai Cerita Perjalanan. Prosiding Seminar Nasional Bahasa dan Sastra 2018, Malang p. 244–253.

Published
2023-12-31
How to Cite
Alwi, H. (2023). Penggambaran Indonesia Tahun 1954 Dalam Travelog Șuwarun Min al-Sẖarq; Fī Indūnīsiyā Karya Ali Al-Țanțāwī: Analisis Sastra Perjalanan Carl Thompson. Middle Eastern Culture & Religion Issues, 2(2), 176-192. https://doi.org/10.22146/mecri.v2i2.10777